5 Pusat Perbelanjaan Tulungagung


Berikut adalah artikel atau berita tentang otomotif dengan judul 5 Pusat Perbelanjaan Tulungagung yang telah tayang di apurboitservices.me terimakasih telah menyimak. Bila ada masukan atau komplain mengenai artikel berikut silahkan hubungi email kami di [email protected], Terimakasih.

Tak cuma wisata alam, Tulungagung juga memiliki banyak pusat perbelanjaan. Adanya pusat perbelanjaan yang lengkap memudahkan masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya. Masyarakat Tulungagung kini tak perlu jauh-jauh ke luar kota untuk berbelanja. Tak hanya berbelanja, beberapa pusat perbelanjaan ini juga bisa dijadikan tempat nongkrong, loh!

Daripada penasaran, yuk simak informasi 5 pusat perbelanjaan paling lengkap di Tulungagung berikut ini!

1. Apollo Supermall

Apollo Supermall (instagram.com/apollosupermall)

Apollo Supermall merupakan salah satu pusat perbelanjaan terbesar dan paling lengkap di Tulungagung. Berbagai tenant ternama mengisi lantai satu Apollo Supermall. Seperti KFC, Mokko Factory, Aichiro, Tongji, dan berbagai tenant makanan lainnya. Di lantai satu kamu juga bisa menemukan tenant brand spring bed, peralatan olahraga, hingga perabotan rumah tangga.

Apollo Supermall juga memiliki lantai kedua. Di lantai dua ini adalah surganya pencinta fashion. Terdapat banyak brand fashion ternama yang didisplay  di sini, loh! Menariknya, di lantai dua Apollo Supermall juga terdapat Timezone.

Jadi mengunjungi Apollo Supermall ini bisa dibilang paket lengkap, ya! Kamu bisa berbelanja, makan, nongkrong, hingga bermain game.

Lokasi: Jl. Pangeran Diponegoro No.96, Tamanan, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.

Jam operasional: 09.00-21.00 WIB.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Warung Bakso di Tulungagung, Rasanya Eco!

2. Golden Swalayan

Golden Swalayan (instagram.com/goldenswalayan_tulungagung)

Golden Swalayan memiliki lokasi yang stategis. Sehingga selalu jadi tujuan untuk belanja masyarakat Tulungagung. Golden Swalayan juga merupakan pusat perbelanjaan legendaris di Tulungagung. Tempat ini telah beroperasi sejak 1998.

Di Golden Swalayan kamu dapat berbelanja makanan, sayur, buah, kosmetik, hingga peralatan rumah tangga dengan harga yang terjangkau. Selain pusat perbelanjaan, Golden juga memiliki area bioskop yang berada di sebelah baratnya. Bioskop di Golden ini juga menjadi satu-satunya bioskop di Tulungagung.

Baik Golden Swalayan maupun Golden Bioskop, memiliki tempat yang luas, bersih dan nyaman. Masing-masing terdapat dua lantai lengkap dengan eskalator, dan kasir di masing-masing lantainya. Jadi gak perlu capek-capek bolak balik lantai, ya!

Lokasi: Jl. Ahmad Yani Timur No.66, Kampungdalem, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.

Jam operasional: 08.00-21.30 WIB.

3. Bravo

Bravo Tulungagung (instagram.com/rizkaawa_)

Bravo merupakan salah satu pusat perbelanjaan besar yang ada di berbagai kota di Jawa Timur. Seperti Kediri, Jombang, dan Mojokerto. Bravo kini juga hadir di Tulungagung, loh!

Bravo Tulungagung berdiri sejak 2019. Meskipun terbilang baru, namun eksistensinya mampu menyamai pusat perbelanjaan yang berdiri sebelumnya. Bukan tanpa sebab, hal itu dikarenakan Bravo menjual berbagai produk mulai dari makanan hingga produk rumah tangga dengan harga yang murah. Bravo juga sering mengadakan promo hemat jika kamu membeli produk secara grosir.

Di selasar Bravo dibangun tempat untuk tenant-tenant makanan dan minuman. Seperti Tea Break, Hitz Chicken, Cincau Pandan, dan masih banyak lagi. Tempat ini juga menyediakan area untuk dine in atau sekedar nongkrong, loh!

Menariknya, kamu bisa menemukan playground indoor untuk anak-anak. Kamu juga tidak dikenakan biaya parkir jika berbelanja di Bravo Tulungagung.

Lokasi: Jl. Mayor Sujadi No.9, Jepun, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.

Jam operasional: 09.00-21.00 WIB.

4. dBelga Mart

dBelga Mart (instagram.com/belgamart)

dBelga Mart merupakan satu-satunya pusat perbelanjaan yang memiliki dua cabang di Tulungagung. Dahulu, dBelga Mart pertama kali buka di Jalan KH. Agus Salim, dan terkenal dengan wahana mandi bolanya. Kemudian dBelga Mart makin berkembang seiring bertambahnya tahun, hingga membuka cabang di lantai satu Apollo Supermall.

dBelga Mart menyediakan berbagai kebutuhan. Mulai dari makanan, snack, kosmetik, peralatan dapur, peralatan kantor, dan masih banyak lagi. Meskpiun ramai pambeli, pelayanan di dBelga Mart cepat. Hal itu karena dBelga Mart memiliki lebih dari satu kasir.

Lokasi: 

  • Jalan KH. Agus Salim, Kenayan, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.
  • Lantai satu Apollo Supermall, Jl. Pangeran Diponegoro No.96, Tamanan, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.

Jam operasional: 08.00-21.30 WIB.

5. Candi Swalayan

Candi Swalayan (instagram.com/candiswalayan)

Candi Swalayan menjadi pusat perbelanjaan favorit ibu rumah tangga. Pasalnya, harga produk di Candi Swalayan lebih terjangkau dari pada pusat perbelanjaan lain. 

Meskipun hanya memiliki satu lantai, Candi Swalayan ternyata memiliki produk yang lengkap. Selain itu, setting display yang nyaman memudahkan dan membuat leluasa pembeli dalam memilih barang.

Dengan harga terjangkau dan kenyamanan yang diberikan saat berbelanja, menjadikan Candi Swalayan salah satu pusat perbelanjaan yang rekomen untuk dikunjungi.

Lokasi: Jl. Teuku Umar No.59, Kutoanyar, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung.

Jam operasional: 08.00-21.00 WIB.

Nah, itu tadi informasi 5 pusat perbelanjaan paling lengkap di Tulungagung. Jangan lupa berbelanja di sini untuk penuhi kebutuhanmu, ya!

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Makan Kuliner Babat di Tulungagung

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis.
Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Artikel atau berita di atas tidak berkaitan dengan situasi apapun, diharapkan bijak dalam mempercayai atau memilih bacaan yang tepat. Terimakasih. Untuk berlangganan artikel seperti ini harap hubungi kami agar anda dapat artikel atau berita terupdate dari kami.